Daily Activity (On The Job Training) #3
Assalamualaikum wr.wb
Haloo genk!
Pada postingan kali ini saya akan menceritakan apa saja
kegiatan saya selama minggu ke 5 dan 6 di Padma Hotel Bandung, pada minggu ke 5 seperti biasa pada saat saya datang saya langsung ke chiller melihat apa saja
yang kurang untuk breakfast. Setelah itu
saya langsung membuat yang kurang pada prepare’an breakfast, biasa saya membuat
Candil pelangi dan ubi ungu, Hun Kwe (seperti agar-agar) untuk Bubur manis, dan
terkadang saya juga membuat Sauce”an seperti Chocolate Sauce, Vanilla Sauce,
Strawberry+Mangga Sauce dll.
Setelah semua prepare’an breakfast selesai saya langsung
mengganti baju kebaya untuk Afternoon tea incharge Sekoteng yaitu minuman khas
Jawa Tengah berasa jahe yang biasa dihidangkan panas. Setelah itu clear up dan
saya istirahat, lalu pada saat selesai saya kembali ke Pastry dan bertanya
kepada staff apa yang bisa saya bantu, terkadang saya membuat product seperti
Pudding in glass, Apple Pie, Biscoty dan lainnya.
Jika hari biasa selagi membuat product atau kegiatan lain
saya membantu staff untuk memanaskan bread untuk Dinner dan mengantarkannya ke
The Restaurant, dan ketika pada hari Jum’at dan Sabtu yaitu Buffet All you can
eat kami sangat sibuk. Biasa saya incharge Ice cream atau Waffle jika ada. Oh
iya meskipun saya sudah sebulan lebih di sini saya masih terhalang oleh Bahasa
karna rata” orang disini jika berbicara memakai bahasa Sunda jadi saya
terkadang kurang mengerti apa yang staff katakan.
Keesokan harinya sama saja dengan kemarin, pada saat malam
hari saya incharge section Ice Cream di Dinner. Pada saat saya melayani tamu
yang ingin Ice Cream saya melihat Jonatan Christie atau biasa di panggil Jojo
yaitu atlet Bulu Tangkis yang memang pada saat itu menginap di Padma Hotel dan
saya juga melihat Anthony Sinisuka Ginting atau biasa di panggil Ginting. Yak
para atlet ini kemarin ada pertandingan di Bandung dan mereka menginap di Padma
Hotel Bandung.
Komentar
Posting Komentar