Kegiatan Harian 8 Agustus 2019
Haloooo
gaisss, saya kembali lagi dan menceritakan kegiatan praktek saya di kitchen
poltekpar makasssar. Yak sama seperti blog kemarin, pada blog ini saya kembali
menceritakan kegiatan saya membuat croissant. Saya datang di kitchen pada pukul
7.40 lalu saya masuk ke loker untuk menyimpan tas dan langsung ke pastry, hari
ini kami masih belajar membuat croissant tetapi kemarin Pak Jaya memberitahu
kami bahwa akan ada Kak Nius yaitu senior kami yang akan membantu kami membuat
croissant, pada pukul 9 pagi kami melihat live showing dari Kak Nius membuat
dough croissant. Setelah selesai kami langsung mempraktekkannya juga tak lupa
kami juga menipiskan shorteningnya, setelah menyimpan dough di freezer kembali
kak nius memperlihatkan kami saat dia rolling pin doughnya. Pada pukul 13:20
Kak Nius harus kerja jadi dia pulang dan sebelum pulang kak nius memastikan
kami semua sudah membuat doughnya, setelah itu kami melajutkan kembali
pekerjaan kami. Pada pukul 15:00 kami istirahat untuk makan bersama-sama,
setelah itu kembali ke pastry. Dan croissant saya sudah selesai tinggal
menunggu di proofing 1-2 jam, setelah itu saya bake di oven.
Komentar
Posting Komentar