Kegiatan Harian 6-2 (Ala Carte 1)


Assalamualaikum wr.wb
Haloo genk selamat datang kembali di blog saya dimana saya akan menceritakan apa saja kegiatan saya hari ini selama praktek berlangsung di Kitchen Poltekpar, jadi hari ini kami disuruh masuk pukul 7.00 pagi dan saya sampai di kitchen pada pukul 6.50 pada saat saya sudah sampai di kitchen saya langsung memakai apron dan carpus sebelum masuk di kitchen. Setelah selesai saya masuk ke kitchen dan menuju loker untuk menyimpan tas lalu ke Main Kitchen dan melakukan oneline.

Setelah kami semua sudah berkumpul, kami berdoa sebelum memulai kegiatan praktek. Lalu para supervisor mengabsen kami dan menanyakan apa lagi yg harus di kerjakan, kami langsung doing untuk melanjutkan prepare bahan. Jadi pertama saya mengambil potato lalu saya cuci setelah itu saya steam (kukus) sampai kentangnya masak, setelah itu saya pisahkan dari kulitnya lalu saya hancurkan memakai mixing dough. Pertama saya akan membuat Duchesse Potato, pada saat kentang sudah hancur saya masukkan butter(melted), salt,paper,nutmeg,dan egg yolk. Setelah itu saya masukkan ke paping bag lalu di cetak.

Setelah di cetak lalu saya bake sampai matang, yang kedua saya membuat colcannon. Pertama campurkan susu+cream dengan chop parsley lalu hangatkan, kedua meltedkan butter lalu masukkan daun bawang dan kol setelah itu saya saute. Dan masukkan kentang yang sudah di hancurkan aduk sampai merata lalu masukkan salt+paper untuk seasoning, setelah itu terakhir masukkan campuran susu+parsley ke adonan kentangnya. Pada pukul 11.30 sudah open resto sampai pukul 12.30 setelah itu kami kembali melakukan prepare bahan untuk besok dan pukul 14.00 kami mulai melakukan general cleaning sampai selesai pukul 16.00.






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kitchen Utensil 220218

Daily Activity [Indonesia Ver.] 220218

Local Food 6